TRIBUNNEWS.COM - Empat pekerja PT Dwi Agung Sentosa Pratama yang merenovasi kubah Masjid Jakarta Islamic Centre (JIC) saat kebakaran terjadi, Rabu (19/10/2022) sore, telah diamankan.
Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Wibowo, mengatakan keempat pekerja itu diamankan untuk dimintai keterangan.
Diketahui, nama empat pekerja yang diamankan adalah Burhanudin, Nano Sumarno, Kusmayadi, dan Ardiansyah.
"Untuk saat ini sudah ada empat pekerja kita amankan ke Polres untuk dimintai keterangan. Empat orang yang saat ini sedang melakukan pekerjaan," kata Wibowo di lokasi, Rabu, dikutip dari TribunJakarta.com.
Lebih lanjut, Wibowo mengatakan keempat pekerja tersebut akan dimintai keterangan terkait standar operasional prosedur (SOP) keamanan dalam merenovasi kubah masjid.
Tak hanya itu, polisi juga akan memastikan apakah ada kelalaian hingga menyebabkan Masjid Jakarta Islamic Centre kebakaran.
Baca juga: Penyebab Kubah Jakarta Islamic Centre Terbakar hingga Roboh, Diduga karena Percikan Las
"Jadi kita akan mintai keterangan terhadap empat orang ini. Bagaimana SOP-nya, apakah sudah dilaksanakan atau tidak, termasuk kita sandingkan penyebab kebakaran," ujarnya.
Sebelum kebakaran terjadi, keempat pekerja PT Dwi Agung Sentosa Pratama sedang merenovasi menggunakan bahan triplek.
Saat akan memasang triplek, mereka melelehkan membran (aspal gulung) menggunakan alat bakar.
Niatnya, lelehan itu digunakan untuk menempelkan triplek, tapi percikan api diduga mengenai gasbul hingga menimbulkan api.
"Pekerja dari PT Dwi Agung Sentosa Pratama sedang melakukan renovasi atap kubah Masjid Islamic Centre. Renovasi menggunakan bahan tripleks," kata Kasat Intelkam Polres Metro Jakarta Utara, AKBP Slamet Wibisono, dalam keterangannya, Rabu, dilansir Kompas.com.
Dikutip dari TribunJakarta.com, api semakin membesar saat saksi berusaha memadamkan menggunakan alat pemadam api ringan (APAR).
Kebakaran Masjid Jakarta Islamic Centre pun tak terelakkan.
"Kemudian saksi berupaya memadamkan api dengan menggunakan APAR (alat pemadam api ringan), namun api semakin membesar dan akhirnya kubah Masjid Islamic Centre keseluruhan terbakar," ungkap Slamet.
Baca juga: Polisi Ungkap Kronologi Kebakaran Masjid Jakarta Islamic Centre, Kubah Roboh, Tak Ada Korban Jiwa