News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Forum Alumni Badan Eksekutif Mahasiswa Se-Indonesia Diresmikan, Sebagai Wadah Berpikir Intelektual

Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Forum Alumni Badan Eksekutif Mahasiswa (FABEM) resmi dibentuk di Gedung Juang 45, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (05/11/22).

Laporan Wartawan Tribunnews.com Rahmat W. Nugraha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Forum Alumni Badan Eksekutif Mahasiswa (FABEM) resmi dibentuk di Gedung Juang 45, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (05/11/22).

Pembentukan sekaligus deklarasi cinta Tanah Air ini dihadiri para Alumni Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) berbagai kampus di Indonesia. Diantaranya Universitas Bung Karno, Untirta, UMJ hingga IPB.

Ketua Panitia FABEM, Rafli Maulana mengatakan pembentukan Forum Alumni BEM sebagai wadah silaturahmi dan wadah berfikir para intelektual kampus dalam menjaga kesatuan dan kemajuan negara.

"FABEM dibentuk sebagai wadah silaturahmi para alumni dan sebagai wadah berfikir para intelektual kampus," kata Raffi di Gedung Juang 45, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (05/11/22).

Dikatakan Raffi sejarah BEM telah mewarnai setiap perubahan politik di Indonesia. Diantaranya 1950-1978  terbentuknya Dewan Mahasiswa yang menjalankan fungsi eksekutif dan senat mahasiswa.

Kemudian 1978 jelang reformasi berganti nama menjadi Senat Mahasiswa yang mempunyai fungsi sebagai Legislatif Mahasiswa (dibatasi hanya ditingkat fakultas).

Baca juga: BEM SI Komentari Wacana Tes Urine untuk Mahasiswa: Apa Subtansinya? Masa Sebatas Anak Muda Saja

Senat Mahasiswa tingkat Universitas baru terbentuk tahun 1990.

"Selanjutnya dari tahun 1990  sampai saat ini berubah menjadi BEM yang menjalankan fungsi eksekutif senat mahasiswa," tutupnya.
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini