News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

GP Ansor DKI Laporkan Faizal Assegaf Atas Dugaan Ujaran Kebencian dan Fitnah Terhadap Ketum PBNU

Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

GP Ansor DKI Jakarta Laporkan Faizal Assegaf Atas Dugaan Ujaran Kebencian dan Fitnah Terhadap Ketum PBNU.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahmi Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gerakan Pemuda (GP) Ansor DKI Jakarta resmi melaporkan Faizal Assegaf ke Polda Metro Jaya, Selasa (8/11/2022).

Laporan tersebut dilayangkan karena Faizal Assegaf dianggap menyebarkan berita bohong dan ujaran kebencian melalui akun Twitternya terhadap Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf.

"Melaporkan akun Twitter yang bernama @faizalassegaf yang dalam hal ini dugaan pencemaran nama baik, penghinaan, dan penyebaran berita bohong terhadap Ketua Umum PBNU Yahya Cholil Staquf," kata Ketua GP Ansor DKI Jakarta Muhammad Ainul Yaqin di Polda Metro Jaya, Selasa (8/11/2022).

Dikatakan Ainul, cuitan Faizal Assegaf yang menganggap Yahya Cholil Staquf membenci habaib merupakan kebohongan belaka dan sebuah fitnah.

Selain itu, anggapan Faizal yang juga menyebut Ketua Umum PBNU akan membubarkan habaib merupakan tudingan yang keji.

"Dalang untuk pembubaran Habib itu sangat keji sekali, karena kalau teman teman lihat di PBNU itu para habaib banyak. Di pengurus NU juga banyak habib, itu nggak mungkin, itu fitnah," sebutnya.

Adapun dalam pelaporan itu, Ainul menjelaskan pihaknya membawa bukti berupa tangkapan layar cuitan yang dilontarkan Faizal Assegaf dalam akun twitter pribadinya itu.

"Kami mengeprint bukti screenshot Twitter yang ada di akun @faizalassegaf. Tadi kami sudah berikan ke penyidik sudah kami laporkan dan sudah tanda terima dari penyidik," pungkasnya.

Laporan GP Ansor DKI Jakarta itu juga sudah diterima Polda Metro Jaya danĀ  teregister berdasarkan Laporan Polisi Nomor LP/B/5700/XI/2022/SPKT/POLDAMETROJAYA, tanggal : 08 November 2022.
Sebelumnya diberitakan, Gerakan Pemuda (GP) Ansor DKI Jakarta tengah melaporkan Faizal Assegaf ke Polda Metro Jaya, hari ini Selasa (8/11/2022).

Laporan yang dibuat GP Ansor itu terkait cuitan Faizal Assegaf di Twitternya yang diduga menghina dan memfitnah Ketua Umum PBNU, Yahya Cholik Staquf alias Gus Yahya.

"LBH GP Ansor DKI akan laporkan Faizal Assegaf ke Polda Metro Jaya terkait cuitannya do Twitter yang menghina dan memfitnah Ketua Umum PBNU, Selasa (8/11/2022) 8 November 2022 pukul 10.00 WIB," kata Ketua GP Ansor DKI Jakarta, Selasa (8/11/2022).

Baca juga: GP Ansor DKI Jakarta Laporkan Faizal Assegaf ke Polda Metro Jaya Terkait Cuitan di Twitter

Berdasarkan pantauan Tribunnews.com, sejumlah perwakilan GP Ansor didampingi Lembaga Bantuan Hukum (LBH) sudah tiba dan sedang membuat laporan di Gedung Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Metro Jaya sejak pukul 10.00 WIB pagi tadi.

Selain itu, beberapa orang dari Barisan Serbaguna (Banser) Nahdlatul Ulama (NU) juga terlihat berada di area Gedung SPKT Polda Metro Jaya.

Sementara itu, hingga berita ini dimuat, proses pembuatan laporan itu masih berlangsung.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini