TRIBUNNEWS.COM, PAMULANG - Pangdam Jaya, Mayjen TNI Mohamad Hasan menghadiri acara peresmian kantor Koramil 08 Pamulang dan Koramil 09 Serpong Utara Kodim 0506/Tangerang, yang di pusatkan di Kompleks perkantoran Kecamatan Pamulang jalan Siliwangi no 1 Pamulang Tangerang Selaran. Selasa (30/5/2023).
Dalam sambutannya Mohamad Hasan mengatakan keberadaan kantor Koramil yang layak di suatu wilayah sudah tentu sangat membantu Apter untuk melakukan konsolidasi, evaluasi maupun melakukan interaksi dan komunikasi dengan seluruh elemen masyarakat guna meningkatkan kemanunggalan TNI-Rakyat serta mendukung kelancaran tugas Aparat Komando Teritorial (Apter) dalam memelihara dan meningkatkan kesiapsiagaan wilayah.
"Oleh karena itu dengan telah selesai dibangunnya Kantor Koramil 08/Pml dan Koramil 09/Serut ini, saya selaku pribadi dan Pimpinan Kodam Jaya mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Pemerintah Daerah Tangerang Selatan, yang telah menghibahkan dan menyelesaikan pembangunan gedung kantor Koramil ini tanpa kendala yang berarti," ungkap Mohamad Hasan.
Dalam acara peresmian kantor Koramil 08 Pamulang dan Koramil 09 Serpong Utara, Pangdam Jaya juga menyerahkan bantuan sembako kepada masyarakat disekitar dilanjutkan dengan pengguntingan pita dan peninjauan kantor Koramil yang baru.
Turut hadir pada acara tersebut Danrem 052/Wijayakrama, Kapoksahli Pangdam Jaya, para Asisten Kasdam Jaya, Dandim jajaran Korem 052/WKR, Kapolres Tangerang Selatan, Ketua DPRD Tangsel, Walikota Tangsel beserta jajarannya serta Ketua Persit KCK PD Jaya beserta pengurus.