Mereka pun menyerang rombongan pemuda tersebut dan melakukan pembacokan terhadap korban.
Korban dibacok hingga mengalami luka parah di bahunya.
Tak lama setelah kejadian, para pelaku langsung kabur.
Korban yang sudah terkapar di tengah jalan sempat dibawa oleh warga menggunakan mobil pikap ke poliklinik terdekat, namun nyawanya tak tertolong.
Al Farizi tutup usia dalam perjalanannya ke poliklinik.
Jenazahnya kemudian dibawa ke RS Polri Kramat Jati untuk dilakukan proses autopsi.
Kapolsek Cilincing Kompol Fernando Saharta Saragi mengatakan, polisi kini sudah mengumpulkan keterangan saksi dan beberapa barang bukti di TKP untuk menangkap para pelaku.
"Total sudah lima saksi yang kami periksa. Kami sedang melakukan penyelidikan untuk menangkap para pelakunya," ucap Fernando.
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Niat Bangunkan Warga Sahur, Tukang Nasi Goreng di Cilincing Tewas di Tangan Geng Motor