News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2024

Jelang Putusan MK, Lalu Lintas di Medan Merdeka Barat Masih Normal

Penulis: Ibriza Fasti Ifhami
Editor: Erik S
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Lalu lintas di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat masih terpantau normal, pada Senin (22/4/2024) pagi, menjelang pembacaan putusan PHPU Pilpres 2024

Laporan wartawan Tribunnews, Ibriza Fasti Ifhami

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Lalu lintas di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat masih terpantau normal, pada Senin (22/4/2024) pagi, menjelang pembacaan putusan PHPU Pilpres 2024.

Kepolisian tampak masih belum menerapkan rekayasa lalu lintas di Jalan Medan Merdeka Barat.

Pantauan Tribunnews.com, hingga pukul 07.10 WIB, polisi belum menutup akses Jalan Medan Merdeka Barat arah utara maupun selatan menggunakan barrier beton yang biasa digunakan.

Baca juga: Soal Putusan MK, TKN Percaya MK Independen, Nilai Diskualifikasi Gibran Justru Buat Masalah Baru

Sejumlah pengendara kendaraan bermotor roda dua dan roda empat masih bisa melintasi jalan menuju Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) itu.

Pengendara dari kawasan Harmoni tampak bisa masih bisa melintas di Jalan Medan Merdeka Barat untuk menuju Jalan MH Thamrin.

Tak hanya kendaraan pribadi, transportasi umum seperti Transjakarta juga masih melintas Jalan Medan Merdeka Barat hingga Senin pagi.

Sementara itu, pihak kepolisian tampak telah bersiaga dengan mengenakan seragam lengkap dan berbaris di silang barat daya Monas. 

Ada juga eberapa personel kepolisian yang sedang mengatur lalu lintas di bundaran Jalan MH Thamrin, dekat Patung Kuda.

Hingga pukul 07.15 WIB, kawasan Patung Kuda masih belum tampak didatangi pengunjuk rasa dari kubu paslon manapun. 

Baca juga: 7.783 Personel Amankan Sidang Putusan MK Hari Ini, Simak Rekayasa Lalu Lintas yang Disiapkan

Pendukung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dikabarkan akan menggelar aksi untuk mengawal pembacaan putusan sidang PHPU Pilpres 2024.

Sebagai informasi, MK akan mengggelar sidang pembacaan putusan PHPU Pilpres 2024, pada Senin 22 April 2024 hari ini, pukul 09.00 WIB.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini