News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Merapi Meletus

Pemerintah Akan Beli Semua Hewan Ternak Warga

Penulis: Anwar Sadat Guna
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Salah seorang korban hendak dibungkus dengan kantung mayat saat evakuasi korban merapi di Dusun Bronggang, Desa Argomulyo, Kecamatan Cangkringan, Jumat (05/11).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah memutuskan akan membeli semua hewan ternak masyarakat yang masih banyak berada di wilayah sekitar lokasi bencana Gunung Merapi, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

Hal itu diungkapkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ketika menyampikan lima instruksi penting menyikapi perkembangan dan situasi pasca-letusan Gunung Merapi yang kembali menyemburkan lava dan awan panas hingga menewaskan 57 orang.      

"Kita, Pemerintah, memutuskan untuk membeli semua hewan ternak, sapi-sapi, milik masyarakat yang berada di sekitar lokasi dampak bencana Gunung Merapi," ungkap SBY di Istana Negara, Jumat (5/11/2010).  

SBY menyatakan, Pemerintah akan menugaskan Menko Kesra, Gubernur DIY, dan Bupati untuk menyelesaikan pengurusan biaya pembelian hewan ternak milik masyarakat tersebut.  

"Hal ini dilakukan agar masyarakat tidak terbebani lagi dengan hal-hal ini (memikirkan dan mengurusi hewan ternaknya) hingga mengabaikan keselamatannya. Kita ingin agar warga tetap fokus berada di pengungsian," terang SBY.  

Seluruh hewan ternak, maupun sapi milik warga akan dibeli pemerintah dengan harga yang pantas dan tak membebani warga lagi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini