News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Obama ke Indonesia

Obama Harus Copot Sepatu Saat Masuk Istiqlal!

Penulis: Alie Usman
Editor: Prawira
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Masjid Istiqlal yang juga akan dikunjungi Obama

Laporan Wartawan Tribunnewws.com, Alie Usman

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -
Ketua Badan Pelaksana Pengelola Masjid Istiqlal, Mubarok, mengatakan, Presiden AS, Barrack Obama harus membuka dan melepas sepatunya saat memasuki masjid Istiqlal. Pernyataan Mubarok tersebut juga sekaligus sebagai jawaban adanya rumor yang mangatakan Obama akan masuk dengan mengenakan sepatunya ke dalam Istiqlal.

"Seperti para tamu-tamu lain, Obama juga akan membuka sepatunya. Malahan Istiqlal sekarang ini batas sucinya sudah sampai depan teras sana. Saya kira dia juga akan sama membuka sepatunya. Istiqlal ini sudah sering menerima tamu kepala-kepala negara. Mereka semua ikut aturan kita," ujar Mubarok pada wartawan saat ditemui di Istiqlal.

Mubarok mengatakan, sebetulnya Istiqlal sudah terbiasa menerima tamu negara. Karenanya, segala persiapan penyambutan seperti karpet merah dan lainnya sudah mereka siapkan. Bahkan, sarana penyambutan seperti itu sudah ready to use kapanpun ada tamu negara yang datang ke Istiqlal.

"Kalau soal karpet merah dan lainnya, tentu Istiqlal sudah menyiapkan. Kami sudah pasang permanen di pintu VVIP. Karena memang tamu kehormatan yang datang kesini tidak sedikit. Paling kalau sudah warnanya rada pudar, kami ganti yang baru," ujar Mubarok.

Menurutnya, jika dilihat sepintas, memang Istiqlal seolah tidak mengadakan persiapan apapun terkait kedatangan Obama, namun Mubarok menegaskan, untuk standar pelayanan serta persiapan penyambutan tamu negara, Istiqlal telah lebih dahulu siap ketimbang lokasi-lokasi lain.

"Nantinya Obama mau diajak kemana, sudah kami siapkan. Terus juga ada cindera mata dan sebagainya. Termasuk melihat bedug raksasa yang kami punya. Jadi Istiqlal telah siap kapanpun tamu datang. Setelah Obama kesini nanti, sorenya juga datang rombongan kenegaraan dari Austria. Mereka bahkan lebih banyak," ujar Mubarok.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini