TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil
Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) sekaligus Ketua Tim Task Force DPD
Gusti Kanjeng Ratu Hemas mengingatkan rencana relokasi penduduk lereng
Gunung Merapi harus memperhatikan aspek-aspek budaya, sosial, ekonomi,
dan geografi.
"Kalau relokasi
gegabah maka menimbulkan banyak masalah. Relokasi harus menjadi solusi
untuk mengurangi resiko sosial, karena penduduk lereng Gunung Merapi
memiliki keahlian tertentu, seperti bertani, berternak, dan berkebun.
Yang harus diperhatikan dulu adalah dampak sosial jika relokasi
benar-benar dilakukan," kata Hemas dalam laporannya pada sidang
Paripurna DPD, Selasa (23/11/2010).
Aspek ekonomi dan geografinya, Hemas
mencontohkan, kecocokan mata pencaharian dan cuaca. Jika sebagian besar
peternak sapi perah direlokasi ke Gunung Kidul, maka usaha mereka
terkendala cuaca Gunung Kidul yang kurang cocok sebagai lokasi
peternakan sapi perah.
"Belum tentu sesuai mata pencaharian di
lokasi yang baru dengan lokasi yang lama. Penduduk di lereng Gunung
Merapi memiliki keahlian tertentu," katanya mengingatkan.
Aspek
budayanya, lanjutnya lagi, aktivitas Gunung Merapi sebagai siklus
vulkanik menjadi fenomena alam yang menjadi bagian kehidupan penduduk
lereng Gunung Merapi. Kehidupan bersahabat warga dengan alam sekitar
Gunung Merapi menjadi budaya yang diwariskan nenek moyang mereka sejak
ratusan tahun yang lalu.
"Makanya, banyak di antaranya mereka
yang enggan meninggalkan tempat tinggalnya. Oleh karena itu, rencana
relokasi memerlukan kajian menyangkut kejelasan program jangka panjang
dan menengahnya," Hemas mengingatkan seraya mengatakan,rencana relokasi
jangan hanya jangka pendek, yakni sekadar memindahkan orang.
Kajian
yang meliputi kesiapan lahan, di antaranya apakah membebaskan lahan
milik masyarakat ataukah mengubah kawasan hutan milik Pemerintah
Provinsi DIY. Kajian juga meliputi pemindahan penduduk lereng Gunung
Merapi ke radius yang jauh dari puncak Gunung Merapi.
Ratu Hemas: Kaji Dulu Rencana Relokasi Korban Merapi
Penulis: Rachmat Hidayat
Editor: Johnson Simanjuntak
AA
Text Sizes
Medium
Large
Larger