News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

MPR Minta FPI Jalankan Empat Pilar Tanpa Kekerasan

Penulis: Ferdinand Waskita
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq Shihab (tiga kanan) mengikuti konvoi bersama ribuan anggota melintas di Jalan Gatot Subroto Jakarta Pusat, Minggu (25/8/2013). Konvoi ini dilakukan untuk memperingati milad ke 15 FPI dan HUT ke 68 RI. TRIBUNNEWS/HERUDIN

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hasil Munas ke III Front Pembela Islam (FPI) memutuskan menerima empat pilar negara selama ditafsirkan sesuai dengan syariat Islam. Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) pun angkat bicara mengenai hal tersebut.

Wakil Ketua MPR Melani Leimena Suharli mengatakan FPI pernah mendatangi MPR pada masa almarhum Taufiq Kiemas. FPI saat itu mendukung empat pilar.

"Tapi kan kita juga mendukung empat pilar dan ada aturan, tidak ada kekerasan di rumah tangganya sendiri. Jadi kalau ada kekerasan, sangat disayangkan," kata Melani di Senayan, Jakarta, Minggu (25/8/2013).

Melani ingat bahwa FPI berjanji tidak menggunakan kekerasan dalam menjaga empat pilar. Ia pun mengharapkan agar ormas Islam itu memegang janjinya.

"Jadi kita mengharapkan, benar-benar diterapkan empat pilar itu. Ini sesuai dengan UU. Di situ kan ada persatuan dan kesatuan," kata Politisi Demokrat itu.

Ia mengatakan empat pilar tidak memandang suku dan agama seseorang dalam kecintaannya terhadap nasionalisme. "Itu saja kita harus tahu, siapa pun agamanya dan apa pun sukunya, kita bersatu untuk kesatuan," kata Melani.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini