News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Calon Kapolri

Calon Kapolri Diusulkan Bentuk Densus Tipikor Berantas Korupsi

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kabareskrim Polri Komjen Pol. Sutarman sedang mengikuti uji kepatutan dan kelayakan calon Kapolri di Komisi III DPR, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (17/10/2013). Komjen Pol Sutarman menjadi calon tunggal Kapolri yang disodorkan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono kepada DPR. (WARTAKOTA/Henry Lopulalan)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Komisi III DPR menyarankan dibentuknya sebuah detasemen khusus (Densus) pemberantasan korupsi. Hal itu terlontar saat uji kelayakan dan kepatutan calon Kapolri Komjen Pol Sutarman di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (17/10/2013).

Ide tersebut dilontarkan oleh Anggota Komisi III DPR Ahmad Yani dan Bambang Soesatyo. Bambang menyatakan pihaknya siap memperjuangkan hal itu sesuai dengan kewenangan KPK.

"Untuk Densus Tipikor sama dengan
kewenangan KPK arah ke sana harus kita mulai," kata Bambang.

Hal itu juga diamini Ahmad Yani, menurutnya diperlukan lembaga khusus Polri untuk memberantas korupsi. "Nanti bisa dikordinasikan dengan Kemenpan RB," imbuhnya.

Menanggapi hal itu, Calon Kapolri Komjen Pol Sutarman mengaku setuju dengan usulan tersebut. Namun usulan itu masih membutuhkan waktu.

"Segera bisa dilakukan kelembagaan saya sangat setuju untuk menguatkan posisi ini, karena ini meresahkan masyarakat dan sistemik," kata Sutarman.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini