News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Natal 2013

Polisi Jamin Keamanan Natal Hingga Misa Terakhir

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Umat Kristiani dipandu Romo beribadah Natal di Gereja Katedral, Jakarta Pusat, Rabu (25/12/2013). Tema Misa Natal 2013 ini Datanglah, Ya Raja Damai diikuti dengan penuh khidmat. Warta Kota/angga bhagya nugraha

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gereja Katedral menggelar misa hari Natal terakhir pada pukul 18.00 WIB. Untuk memberikan keamanan dan kenyamanan para jemaat Gereja Katedral, aparat Kepolisian akan bersiaga hingga misa terakhir selesai dilaksanakan.

"Kami akan bertanggung jawab soal keamanan sampai Misa terakhir," kata Kapolsek Sawah Besar, Kompol Shinto Silitonga, di Gereja Katedral, Jakarta, Rabu (25/12/2013).

Pantauan Tribunnews.com, para aparat gabungan sudah berjaga-jaga di depan Gereja Katedral sebelum misa pukul 18.00 WIB dimulai. Para aparat gabungan juga membantu para jemaat yang hendak menyebrang serta mengatur arus lalu lintas.

Meski tak seramai Misa pagi tadi, Misa pukul 18.00 WIB ini tetap dihadiri oleh para jemaat. Para jemaat datang bersama keluarga dan juga tampak anak-anak kecil turut hadir di Gereja tertua di Jakarta tersebut.

Misa di Katedral dimulai pukul 06.00 WIB, selanjutnya Misa kedua dimulai pukul 07.30 WIB, dan Misa ketiga atau Misa Pontifikal dilaksanakan pada pukul 09.00 WIB. Pada pukul 11.00 WIB Gereja Katedral menggelar Misa Keluarga dan Misa terakhir pada pukul 18.00 WIB.

Sementara itu, untuk jumlah personel yang diturunkan pada perayaan Natal di Katedral tahun ini sebanyak 220 personel gabungan. Menurutnya, personel gabungan itu berasal dari Brimob Mabes Polri 35 personel, Penguji Bom dari Polda Metro Jaya 10 personel, 26 personel Samapta Polres Jakarta Pusat, 21 personel Lalu Lintas, 40 personel dari Polsek Sawah Besar.

"Selain itu juga ada 60 personel dari Koramil dan Yonif 201, 15 personel Satpol PP dan 20 personel dari Citra Bhayangkara," ucap Shinto.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini