TRIBUNNEWS.COM, DEPOK -- Universitas Indonesia (UI) menggelar ujian Seleksi Masuk UI (SIMAK UI) 2014 yang digelar serentak di 17 kota di Indonesia, Minggu (22/6/2014).
Seleksi masuk mandiri yang diadakan UI ini diikuti 39.507 orang untuk memperebutkan 3829 bangku kuliah yang disediakan, untuk program pendidikan S1, S2, Profesi, Spesialis dan S3, serta program paralel.
Rektor Universitas Indonesia (UI) Muhammad Anis, menjelaskan UI masih menggelar seleksi masuk mandiri ini melalui SIMAK UI, dengan alasan ingin memberikan kesempatan bagi anak bangsa lain yang tidak terakomodasi melalui jalur Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) Undangan dan Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) memperoleh kesempatan kuliah di UI.
"Jadi jika ada anak yang SMA nya menggunakan kurikulum Cambridge tapi tak bisa ikut melalui jalur SBMPTN, kami berikan kesempatan melalui SIMAK UI. Juga bagi siapapun yang mau kuliah di UI namun tahun kelulusan SMA nya sudah beberapa tahun lalu, bisa melalui SIMAK UI," papar Anis, kepada wartawan, Minggu (22/6/2014).
Karenanya Anis menepis anggapan bahwa UI merupakan kampus komersil lantaran masih menyelenggarakan seleksi ujian masuk secara mandiri dengan SIMAK UI itu.
"Tidak seperti itu. Ini untuk memberi kesempatan yang lain bisa berkuliah di UI dan hal ini diperbolehkan karena ada aturannya. Jadi bukan karena UI komersil," tegasnya.
Sesuai aturannya, kata dia, kuota jalur SIMAK UI sebesar 20 persen. Jalur SNMPTN Undangan sebesar 50 persen dan SBMPTN sebesar 30 persen. Dari kuota tersebut, maka jalur mandiri memiliki terkecil dibanding jalur lainnya.
Pada tahun 2014 ini, katanya, UI menyediakan sekitar 20.000 bangku bagi calon mahasiswa baru. "Soal kualitas, lulusan jalur SIMAK UI, tentunya sama dengan jalur lainnya. Karena yang masuk UI memang yang sesuai ketentuan," kata Anis.
Pada SIMAK UI, paparnya, program yang paling diminati S1 Reguler adalah Pendidikan Dokter sebanyak 4.135 orang pendaftar. Program S1 Paralel, pendaftar terbanyak adalah program studi Ilmu Hukum sebanyak 2.990 orang.
Sedangkan, program studi yang paling diminati pada program pendidikan Vokasi atau diploma adalah Komunikasi sebanyak 2.045 orang.(Budi Malau)
Gelar Seleksi Mandiri, UI Bantah Anggapan Kampus Komersil
Editor: Hendra Gunawan
AA
Text Sizes
Medium
Large
Larger