Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Mahkamah Konstitusi, Hamdan Zoelva menggelar Open House di Kediamannya yang berlokasi di kawasan komplek Menteri, jalan Wijaya Candra III, Jakarta Selatan.
Dalam silahturahminya dengan keluarga dan karyawan MK, Hamdan mengutarakan bahwa hari Raya Idul Fitri ini dijadikan sebagai momentum untuk saling memaafkan dan berjabat tangan.
"Mari kita jadikan momentum Idul Fitri ini untuk saling berjabat tangan dan saling maafkan, ucap Hamdan, saat ditemui Tribunnews.com di kediamannya, Senin (28/7/2014) siang.
Hamdan melanjutkan, Sehingga hal tersebut dapat memperkuat tali silahturahmi dan persaudaraan itu modal utk persatuan bangsa. "Pemilu hanya proses dalam negara demokrasi untuk memilih pemimpin. Selesai proses pemilu itu, normal dan damai saja," ucap Hamdan
Menurutnya hari raya Idul Fitri juga pas setelah Pilpres. Sehingga bisa menjadi momentum untuk berdamai kubu yang berbeda.