News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Seleksi Calon Pimpinan KPK

Abraham Kaget Busyro Kembali Maju Jadi Ketua KPK

Penulis: Seno Tri Sulistiyono
Editor: Rendy Sadikin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi, Abraham Samad (tengah) didampingi Wapemred Tribun Timur, Thamsil Tahir (kanan) menjadi narasumber pada Live talkshow di Studio Grand Screen Kompas TV Makassar,Sulsel, Senin (23/6). Live talkshow tersebut merupakan Sosialisasi Buku putih yang berisikan delapan agenda antikorupsi untuk para calon Presiden dan Wakil Presiden. TRIBUN TIMUR/SANOVRA JR

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad kaget saat ditanya tanggapan soal Muhammad Busyro Muqoddas mengajukan kembali sebagai pimpinan KPK.

"Saya baru tahu dari kamu (wartawan), iya saya baru tahu ini," kata Abraham di Gedung Badan Pemeriksaan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), Jakarta Timur, Selasa (2/9/2014).

Atas kabar tersebut, Abraham pun mengaku akan bertanya secara langsung kepada Busyro atas pengajuannya menjadi pimpinan KPK kembali.

"Saya tanya dulu Pak Busyro soalnya belum ketemu, Pak Busyro enggak ada di kantor karena ada tugas daerah," ujarnya.

Sebelumnya, Busyro yang saat ini menjabat Wakil Ketua KPK kembali mendaftar sebagai calon pimpinan KPK.

Menurutnya inisiatif kembali maju dikarenakan adanya dorongan dan dukungan dari beberapa kalangan, termasuk internal KPK.

"Iya, atas permintaan dan dorongan beberapa kalangan," kata Busyro, Senin (1/9/2014).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini