Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rahmat Patutie
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua DPR RI Taufik Kurniawan mengingatkan Presiden Joko Widodo harus menyelaraskan kebijakannya dengan pendapat para menterinya di Kabinet Kerja.
"Ada statemen yang bikin blunder. Beda-beda antar menteri," kata Taufik kepada wartawan di gedung DPR RI, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (27/1/2015).
Taufik berharap, Jokowi dapat mensejahterakan keinginan rakyatnya bukan justru semakin menyengsarakan rakyat. "Murah sandang, murah pangan," imbuh politikus PAN itu.
Di samping itu, Taufik mengapresiasi mengenai komunikasi Jokowi dengan masyarakat yang sudah membaik. Suasana protokoler yang selama ini ketat pun sudah mulai berkurang.