Laporan Edwin Firdaus
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah membuka rangkaian Konferensi Asia Afrika ke 60, Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno LP Marsudi langsung membuka pameran kerja sama negara selatan-selatan dan Triangular, di JCC, Jakarta Pusat.
Dalam pembukaan pameran tersebut, Menlu Retno juga ditemani Kepala Staf Presiden yang juga menjabat sebagai penanggungjawab KAA ke 60, Luhut Binsar Panjaitan, Menteri PPN/Kepala Bappenas, Andrinof Chaniago, Wakil Menteri Keuangan Mardiasmo, Menteri Pariwisata Arief Yahya, Menteri Sekretaris Kabinet Pratikno dan Direktur UNDP Indonesia Douglas Broderick.
"Dalam beberapa hari terakhir, kerja sama Selatan-selatan terus berkembang. Ini adalah manifestasi solidaritas negara berkembang," kata Retno.
Menurut dia anggota KAA, khususnya Indonesia akan terus mendorong kerjasama antarnegara tersebut. Selain itu ke depan akan menggandeng mitra Pembangunan.
"Kami memperkuat dari dalam, namun tidak berhenti di kerja sama selatan-selatan maju ke depan, kami juga mengundang mitra pembangunan untuk memperkuat kerja sama jadi triangular cooperation. Indonesia meraih kepercayaan tinggi," ujarnya.