Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakapolri Komjen Budi Gunawam memastikan anggaran Polri mengamankan pilkada serentak pada 9 Desember 2015 sudah tidak ada masalah.
"Semua terkait anggaran pengamanan pilkada serentak sudah tidak ada masalah. Anggarannya Rp 691 miliar," kata Budi usai Seminar Sekolah Sespimmen Dikreg Ke 55 TA 2015 "Pilkada Serentak Permasalahan dan Pemecahannya," di PTIK, Jakarta, Selasa (6/10/2015).
Menurut Budi anggaran Rp 691 miliar itu sudah memenuhi dan sesuai eskalasi pengamanan tahapan yakni sepertiga kekuatan, ataupun dua pertiga kekuatan yang akan dikerahkan di lapangan.
Ditanya soal tahapan mana paling besar menyerap anggaran dan pengamanan personel, orang nomor dua di kepolisian itu saat pencoblosan dan pengumuman pasangan calon.
"Empat wilayah provisi dikategorikan rawan, seperti Papua, Sulawesi Selatan, Sulteng, dan Aceh. Biasanya menjelang pencoblosan banyak kejadian-kejadian meningkat seperti intimidasi, penembakan dan lainnya," tambah Budi.