News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Politisi PKS Klaim Tidak Cari Kekuasaan

Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Wakil Sekjen DPP PKS, Mardani Sera mengatakan, sejak terbentuknya kepengurusan baru, partainya akan fokus untuk kerja dalam menarik simpati rakyat. Menurutnya, hal itu semua sesuai dari arahan Presiden PKS Sohibul Iman.

"Presiden (PKS), Sohibul Iman ingin orang memilih kita karena kerja-kerja dan kebersihan-kebersihan kita," kata Mardani dalam diskusi bertema 'Partai Dakwah Sedang Berbenah' di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (7/11/2015).

Mardani menuturkan, Sohibul Iman juga telah memerintahkan para kader untuk tidak melakukan politik uang atau money politics. PKS, kata Mardani ingin mengabdi untuk rakyat dengan kerja dan terus bekerja. "Tugas kita berkhidmat untuk rakyat. Kita fokus berkhidmat," tuturnya.

Masih kata Mardani, jika pada kenyataannya nanti kerja-kerja yang dilakukan PKS mendapat apresiasi rakyat itu merupakan sebuah keberhasilan.

Namun pihaknya menegaskan tidak mencari kekuasaan dalam bekerja untuk rakyat. "Kita jadi kader untuk melayani rakyat, kita tidak mencari kekuasaan. Kekuasaan hanya lah bonus," tandasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini