News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ketua Komnas HAM: Harus Diakui, Perusahaan Lebih Kuat Daripada Negara

Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Nur Kholis

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Komnas HAM, Nur Kholis mengatakan jika dibandingkan secara 'head to head' maka sebagian besar masyarakat akan menjawab bahwa korporasi mempunyai kekuatan yang jauh lebih kuat dibanding negara.

"Ada empat hal yang dimiliki negara dan perusahaan, kalau dikomparasi, maka harus diakui, perusahaan lebih kuat daripada negara," paparnya di Kantor Komnas HAM, Jakarta, Jumat (13/11/2015).

Empat hal yang dimaksud adalah mempunyai wilayah, sumber daya, pemerintahan, pengakuan.

Keempatnya, kata Nur Kholis juga dimiliki oleh perusahaan besar yang ada di Indonesia termasuk Freeport.

Dia menceritakan saat berkunjung ke Freeport beberapa waktu silam, dirinya beserta rombongan anggota dewan bahkan tidak boleh memasuki kawasan tersebut.

Terlebih pada saat itu, banyak hal yang harus diketahui oleh pemerintah.

"Korporasi kadang-kadang merasa hebat juga tuh korporasi-korporasi dan itu tidak bisa dibenarkan," katanya.

Oleh karena itu, Nur Kholis menambahkan bahwa seharusnya negara yang mempunyai kedaulatan seutuhya dan bukan sebaliknya, korporasi yang memegang kendali terhadap negara.

"Dia harus tunduk kepada negara. Jangan sampai sebaliknya negara yang harus tunduk kepada korporasi," kata Nur Kholis.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini