News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Natal 2015

Para Jemaat Doakan Jokowi Agar tidak Menzalimi Masyarakat Indonesia

Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Misa Natal

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Dennis Destryawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jemaah Gereja Protestan Indonesia di Barat (GPIB) Immanuel tak lupa untuk mendoakan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

Hak itu dibeberkan oleh Pendeta Denny Matulapelwa. Dalam doa, kata Denny, jemaat menyampaikan kepada Tuhan, agar Jokowi selalu ingat akan tugas-tugasnya sebagai seorang pemimpin jutaan warga Indonesia.

"Dalam doa kami menyampaikan itu kepada Tuhan. Semoga pemimpin tidak mengorientasikan untuk kepentingan pribadi, golongan, agama, atau partainya sendiri," ujar Pendeta Denny di GPIB Immanuel, Jakarta, Jumat (25/12/2015).

Tidak lupa, para jemaat juga mendoakan Jokowi agar tidak mendzalimi dan menyakiti masyarakat Indonesia. Dan tidak lupa akan tugasnya untuk mensejahterakan warganya.

"Mensejahterakan yang dipimpin atau yang diwakilinya. Karena untuk itulah Tuhan hadir di dunia ini, dan hadir Yesus Kristus," imbuhnya.

Sementara itu di GPIB Immanuel, ibadah kedua sedang berlangsung. Ibadah yang menggunakan Bahasa Belanda tersebut dipimpin oleh Ds O E Ch Wuwungan.

Nantinya ibadah ketiga dimulai pukul 17.00. Ibadah dipimpin oleh Pendeta S Suleeman. Sedangkan ibadah yang terakhir akan dimulai pukul 18.30. Ibadah dipimpin oleh Pendeta Rohadi Sutisna.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini