TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Ketua Umum Golkar hasil Munas Bali, Mahyudin mengaku sudah mempersiapkan diri untuk maju sebagai calon ketua umum Golkar.
Dirinya mengaku sudah road show ke belasan provinsi di Indonesia untuk sosialisasi sebagai calon ketua umum Golkar.
"Saya sudah bersilaturahmi dengan pengurus daerah. Sudah 15 provinsi yang saya datangi," kata Mahyudin di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (8/3/2016).
Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua MPR itu menuturkan, dirinya sudah mendatangi ratusan pengurus DPD baik tingkat I maupun II.
Namun, dirinya tidak merinci DPD mana saja yang telah disambangi.
"Dari 15 provinsi yang saya kunjungi, saya sudah bertemu 260 pengurus DPD," ujarnya.
Masih kata Mahyudin, dirinya masih akat terus melakukan roadshow ke daerah-daerah lainnya di Indonesia untuk mensosialisasikan diri menjadi calon ketua umum Golkar.
Dirinya mengaku akan melanjutkan kunjungan ke daerah timur Indonesia.
"Rencananya kita nanti akan masuk lagi ke wilayah timur. Tapi yang terpenting harus diperhatikan aturan hukum setelah adanya putusan MA," katanya.