Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Terkait dengan berakhirnya masa bakti Triyono Budi Sasongko sebagai Pelaksana Tugas (PLT) Sekretaris Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP), Menteri Dalam Negeri RI Tjahjo Kumolo menyampaikan rasa terimakasihnya.
Ditemui saat mengesahkan jabatan PLT Sekretaris BNPP yang baru, ia mengucapkan terimakasih atas pengabdiannya menjadi Pegawai Negeri Sipil.
"Saya mengucapakan terimakasih kepada Bapak Drs Triyono yang telah sempurna melaksanakan tugas selama berkarir sebagai Pegawai Negeri Sipil, Selamat memasuki masa-masa indah," ujar Tjahjo, saat ditemui di Kantor BNPP, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (12/7/2016).
Ia menyebutkan sejumlah jabatan yang pernah dipegang oleh Triyono, baik ketika di Kemendagri hingga di daerah.
"Pak Triyono cukup lama berkecimpung, mulai dari Kepala Daerah Tingkat II, kemudian di kemendagri, di BNPP, termasuk sukses pilkada di Kalimantan Utara," tuturnya.
Menurut Tjahjo, mantan PLT Sekretaris BNPP tersebut merupakan sosok yang telah berjasa dalam meletakkan kerangka dasar percepatan pembangunan wilayah perbatasan.
"Ia juga sukses meletakkan kerangka dasar dalam upaya untuk mempercepat pembangunan perbatasan di wilayah kita yang sangat luas ini," jelasnya.
Menteri Dalam Negeri RI Tjahjo Kumolo menghadiri acara Pengesahan Pelaksana Tugas (PLT) Sekretaris Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) di Kantor BNPP, Jakarta Pusat.
Dalam acara tersebut, Tjahjo mengesahkan jabatan PLT Sekretaris BNPP saat ini, yang telah resmi dijabat oleh Hadi Prabowo menggantikan PLT sebelumnya Triyono Budi Sasongko yang telah memasuki masa purna tugas di BNPP.