News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Agus Rahardjo Berharap Budaya Kerja KPK Bisa Dibawa ke Polri

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian bersama Ketua KPK Agus Rahardjo usai melakukan pertemuan, di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (19/8/2016). Pertemuan tersebut membicarakan prihal Joint Investigation dalam penanganan kasus korupsi, terkait kelebihan keduanya sebagai lembaga penegak hukum. TRIBUNNEWS/HERUDIN

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Kapolri Jenderal Tito Karnavian bertemu dengan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jakarta, Jumat (19/8/2016) kemarin.

Dalam kesempatan itu, Ketua KPK Agus Rahardjo sempat mengutarakan keinginannya untuk menambah penyidik di lembaga antirasuah itu.

"Kapolri juga menyampaikan harapannya banyak polisi yang masuk ke KPK, itu nanti dirotasi pulang ke Polri sebagai agent of change," kata Agus kepada wartawan, Minggu (21/8/2016).

Menurutnya, ada keuntungan yang didapat Polri jika 'lulusan' penyidiknya di KPK kembali ke Mabes Polri.

"Value dari KPK dibasa kembali ke Polri supaya value Polri makin lama makin lebih baik," kata Agus.

Kata Agus, Kapolri juga terkesan saat melihat penyidik Polri yang bekerja di KPK.

"Mudah-mudahan terjadi rotasi terjadi cukup cepat. Jadi KPK nanti kayak Kawah Candradimuka gitu, budaya kerja nilai nanti dibawa ke Polri," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini