News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilgub DKI Jakarta

NasDem: Ahok Perlu Angkat Juru Bicara Gubernur DKI

Penulis: Ferdinand Waskita
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Anggota Komisi IX DPR Irma Suryani mengatakan revisi Peraturan Menteri Kesehatan (Permenkes) yang di konsutasikan Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) ke DPR terkait kefarmasian dilakukan untuk menambah kewenangan serta memperkuat BPOM.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Partai NasDem menilai positif usulan juru bicara bagi Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama.

Ketua DPP NasDem Irma Suryani melihat pentingnya juru bicara bagi kepala daerah agar berkonsentrasi menjalankan tugasnya.

"Bagus, saya kira kebutuhan memiliki juru bicara bagi gubernur, bupati dan walikota memang penting, agar para pimpinan daerah dapat fokus menjalankan tugasnya," kata Irma Suryani ketika dikonfirmasi, Kamis (13/10/2016)

Apalagi, kata Irma Suryani, menjelang Pilkada 2017.

Dimana, pernyataan yang keluar dari calon petahana dapat dijadikan alat propaganda oleh pihak yang tidak bertanggungjawab.

"Yang pertama, tentu harus mengerti Apa tugas, wewenang dan kewajiban gubernur. Lalu memahami dan tahu tentang aturan atau regulasi," kata Anggota Komisi IX DPR itu.

Irma Suryani tak menolak bila Ahok akan mengangkat juru bicara dari jajaran tim sukses Pilkada DKI Jakarta.

Ketika ditanya apakah Ruhut yang berstatus Timses Ahok bisa menjadi jubir Gubernur DKI Jakarta.

"Saya Kira Pak Ruhut biarkan jadi jubir Pilkada saja. Pak Ruhut kan Anggota DPR," kata Irma.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini