Laporan Wartawan Tribunnews.com, Valdy Arief
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Rani Juliani, caddy golf yang disebut dalam dakwaan jaksa terlibat cinta segitiga antara mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar dan bos Putra Rajawali Banjaran, sudah pindah dari rumahnya di Jalan Kampung Kosong Panunggan RT 01/04 No 8, Pinang, Kota Tangerang, Banten.
Namun warga sekitar belum lupa dengan kejadian yang membuat tempat tinggalnya ramai didatangi awak media sekitar tujuh tahun silam.
Saat Tribunnews datang ke Jalan Kampung Kosong, Kamis (10/11/2016), beberapa warga yang ditanyai langsung tahu siapa Rani dan tempat tinggalnya, meski kondisinya sudah berubah sama sekali.
"Rani yang kasus Pak Antasari ya," sebut seorang warga yang Tribun tanyai.
Dia pun langsung menunjuk lokasi rumah Rani yang kini sudah rata dengan tanah.
Sosok Rani juga masih melekat di kepala Dede, orang yang tinggal tepat di depan rumah istri siri Nasruddin itu. Dede menceritakan, telah melihat Rani sejak masih bayi.
"Dari sebelum dia lahir, orang tuanya sudah tinggal di sini," kata Dede.
Di matanya, perempuan yang dulu sering tampil dengan rambut hitam panjang itu, adalah sosok yang ramah.
Dalam kesehariannya, Rani juga dikenal kerap membantu keuangan keluarga. Meski saat itu masih berkuliah, Rani punya pekerjaan sebagai caddy.
Dede menyebut hal tersebut untuk meringankan beban keuangan orang tuanya.
"Warga di sini tahu kok dia kerja di golf," sebutnya.
Hanya saja, Dede menyebut Rani tidak banyak bergaul dengan orang seumurannya.
"Ngak nge-geng kaya anak-anak di sini dia," kata Dede.