News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Wapres JK: Yang Minta Mundur Harusnya Ketua Umum Bukan Amien Rais

Penulis: Amriyono Prakoso
Editor: Johnson Simanjuntak
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

SILATURAHMI - Dewan Kehormatan Partai Amanat Nasional (PAN), Amien Rais menyampaikan pidato dengan tema kebangsaan pada Silaturahim Idul Fitri 1438 H Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Barat, di Auditorium Mesjid Raya Mujahidin, Jalan Sancang, Kota Bandung, Kamis (13/7/2017). Acara tersebut dihadiri Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar, serta ratusan anggota dan pengurus Muhammadiyah se-Jawa Barat. (TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Majelis Kehormatan PAN, Amien Rais dalam perbincangannya dengan Kompas TV beberapa waktu lalu, meminta agar perwakilan PAN, Asman Abnur untuk keluar dari kabinet sebagai MenPAN-RB.

Menanggapi hal itu, Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan hal tersebut merupakan kebijakan dari internal partai untuk mencabut perwakilannya dari kabinet.

Hanya saja, kata dia, permintaan itu, harus dari Ketua Umum atau Sekjen Partai, bukan yang berada di luar pengurus DPP.

"Ya kalau mau, bukan Pak Amien Rais yang minta mundur, yang minta mundur harusnya ketua umum," kata dia di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Selasa (25/7/2017).

Lebih lanjut, JK menerangkan sikap PAN selama ini merupakan bentuk kewajaran apabila terdapat satu partai politik yang berada dalam koalisi pendukung pemerintah, berbeda sikap dengan partai lainnya.

Hal itu, jelas dia, merupakan cerminan dari Demokrasi yang dianut di Indonesia, dan bukan sesuatu yang harus dipersoalkan.

"Ya tidak apa-apa. Ini kan namanya Demokrasi, berbeda itu tidak masalah," kata JK.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini