TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Untuk memberikan pengajaran Bahasa Inggris yang berkualitas, British Council menggunakan metode pengajaran yang sesuai dengan learner (pembelajar) di Indonesia.
Sebagai ahli di bidang Bahasa Inggris, British Council memberikan pendidikan Bahasa Inggris dengan metode dan kurikulum terbaik sesuai kebutuhan masyarakat.
Karenanya, British Council melalui Yayasan British Council Indonesia (BCIF) menyediakan edukasi Bahasa Inggris berkurikulum yang dirancang khusus untuk pembelajar di Indonesia.
MyClass menjadi produk metode pembelajaran Bahasa Inggris keluaran British Council yang dimaksudkan untuk memberikan kursus Bahasa Inggris berkualitas.
Menurut Direktur Pelatihan dan Pembangunan British Council Indonesia Michael Little, metode myClass memang dirancang khusus untuk pembelajar di Asia.
"Pembelajar di Asia memang umumnya mendapat pendidikan Bahasa Inggris di sekolah, namun pengajarannya cenderung menggunakan metode tradisional," jelasnya kepada Tribunnews.com, Senin (28/8/2017), di Jakarta.
Baca: Kursus Bahasa Inggris Gratis untuk Anak Yatim Melalui English Corner for Children
Michael menggarisbawahi bagaimana pendidikan Bahasa Inggris di sekolah yang kebanyakan malah mengesampingkan kemampuan berbicara atau bercakap.
Hal itu membuat pembelajar hanya sekadar tahu teori berbahasa Inggris, tanpa mendalami bagaimana berkomunikasi menggunakan Bahasa Inggris.
Oleh sebab itu, myClass dibuat untuk mengembangkan kemampuan berbahasa Inggris, dengan fokus pada percaya diri si pembelajar dan kemampuannya berkomunikasi menggunakan Bahasa Inggris.
"myClass menawarkan pengajaran Bahasa Inggris untuk kalangan profesional dan pelajar berusia 17 tahun ke atas. Tenaga pengajarnya berkualifikasi secara internasional dan punya banyak pengalaman," kata Michael lagi.
Tak hanya disesuaikan secara kurikulum dan metode pengajaran, myClass juga disesuaikan dengan pembelajarnya pada aspek jadwal belajarnya.
Karena kalangan profesional biasanya sulit mengatur jadwal atas kesibukan pekerjaan atau keluarga, myClass menawarkan jadwal-jadwal belajar yang fleksibel.
"Metode myClass lebih fleksibel. Pembelajar bisa bayar kursus untuk setahun, tapi tidak perlu mengikuti jadwal tertentu. Mereka bisa datang kapan saja," tutur Michael.
Michael Little bergabung bersama British Council Indonesia sejak April 2015 sebagai Direktur Pelatihan dan Pembangunan.
Bagi Michael, ditugaskan di Indonesia merupakan pilihannya karena negara itu dianggap sedang berkembang pesat serta memiliki penduduk dan budaya dengan tingkat kemajemukan yang tinggi, sehingga menarik baginya.
Selain itu, pengalaman Michael menangani Turki, Maroko, Myanmar, dan Vietnam membuat dirinya dipercaya dapat menangani pengembangan edukasi Bahasa Inggris di Indonesia.