TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pengamanan ketat di Gedung Bidakara, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan sudah terlihat jelang digelarnya resepsi pernikahan putra Kepala Badan Intelejen Negara (BIN) Jenderal Budi Gunawan dengan putri Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Budi Waseso (Buwas), Minggu (3/9/2017) malam.
Semua tamu yang hadir harus masuk melalui lobi utama, dan melewati pintu metal detector.
Mereka juga wajib memperlihatkan undangan yang dibawa.
Bahkan awak media pun dilarang untuk berdiri di lobi utama tersebut.
Baca: Cak Imin Minta Dubes Myanmar Dipulangkan Jika Kekerasan Terhadap Warga Rohingya Tak Berakhir
"Tolong mas, kita sama-sama bekerja. Tidak boleh disini," kata seorang polisi berpangkat Bripda kepada Tribunnews.com di lokasi.
Terlihat sejumlah tamu sudah berdatangan, diantaranya Wakil Kepala BIN Letjen Teddy Lhaksmana dan pejabat lain.
Suasana mewah pun terlihat dari dekorasi berwarna merah dan emas khas Tanah Minang.
Baca: PKB Minta Pemerintah Dorong PBB Bentuk Tim Pencari Fakta Kasus Rohingya
Hari ini adalah resepsi kedua yang berlangsung mulai pukul 19.00 WIB.
Pada resepsi pertama, Sabtu (2/9/2017) kemarin, hadir Presiden Joko Widodo (Jokowi), Wakil Presiden Jusuf Kalla, Ketua MUI Ma'ruf Amin dan Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo hadir sebagai saksi dari kedua mempelai, Mochamad Herviano Widyatama (Vino), dan Nindya Nur Prasasti (Nindy).
Baca: Warga Ceritakan Keseharian PNS Cantik yang Tewas di Bogor
Jokowi dan Ma'ruf hadir sebagai saksi dari Vino, yang merupakan putra Jenderal Budi Gunawan.
Sementara Jusuf Kalla dan Tjahjo menjadi saksi dari pihak Nindya, putri Komjen Budi Waseso.