Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Zulfikar
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kericuhan yang terjadi di lingkungan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) tidak hanya melukai para pegawai, tetapi juga merusak sejumlah fasilitas dan infrastruktur.
Bahkan, kendaraan milik Direktur Jenderal (Dirjen) Politik dan Pemerintahan Umum (Polpum) Kemendagri, Sudarmo menjadi korban.
Baca: Dirjen Otda Sebut Penyerang Kemendagri Sudah 2 Bulan Berdemo Desak Pasangan Calon Kalah Dilantik
"Untuk Dirjen Polpum, mobilnya yang rusak. Hanya mobilnya yang rusak," kata Kapuspen Kemendagri, Arief M Edie saat dikonfirmasi, Rabu (11/10/2017).
Menurut Arief, sebanyak puluhan PNS Kemendagri menjadi korban aksi brutal pendemo terkait Pilkada di Tolikara.
Baca: KPK Perpanjang Penahanan Wali Kota Cilegon Selama 40 Hari
Korban tersebut sudah mendapat perawatan di rumah sakit.
"PNS Kemendagri (korbannya) 10 personil," tuturnya.
Baca: Tim Anies-Sandi Bantah Indra Uno Terima Kucuran Dana Rp 1,5 Miliar dari Pemprov DKI
Seperti diketahui, Rabu (11/10/2017) sore kantor Kemendagri ricuh akibat ‎ulah oknum pendukung salah satu paslon Pilkada Tolikara.
Oknum tersebut merusak fasilitas di Kemendagri antara lain kaca-kaca pecah, pot bunga rusak dan juga mobil yang terparkir di halaman kantor kementerian.