News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kasus Terorisme

Polri: Polda Riau Berhasil Gagalkan Serangan oleh Orang Tak Dikenal

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Empat orang terduga teroris menyerang Mapolda Riau di Jalan Gajah Mada, Pekanbaru pagi ini, Rabu (16/5). Penyerangan dilakukan dengan cara menerobos Mapolda menggunakan mobil. Begitu mobil ditabrakkan ke gerbang Mapolda, para pelaku menyerang menggunakan senjata tajam. Namun mereka dilumpuhkan petugas kepolisian yang berjaga. Penyerangan itu terjadi sekitar pukul 09.00 WIB. TRIBUN PEKANBARU/Doddy Vladimir

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Vincentius Jyestha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kadiv Humas Polri Irjen Pol Setyo Wasisto mengatakan update terkait kejadian yang terjadi di Polda Riau, Rabu (16/5) ini.

Setyo menyampaikan, Polda Riau telah berhasil mematahkan penyerangan sekelompok orang tak dikenal (OTK).

Baca: PNS Terlibat Aksi Teror, Wakil Ketua DPR Sebut Harus Ditindak Sesuai Undang-Undang yang Berlaku

"Bahwa pada hari Rabu tanggal 16 mei 2018, sekitar pukul 09.00 WIB, ada sebuah mobil yang menerebos ke Mapolda Riau," ujar Setyo di Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (16/5/2018).

Ia mengatakan, dari mobil Avanza dengan bernomor polisi BM 1192 RQ itu turun empat orang tak dikenal.

Mereka menyerang anggota kepolisian menggunakan senjata tajam, yang mengakibatkan dua anggota Polri terluka.

"Sekelompok OTK itu kemudian dilumpuhkan dengan dilakukan penembakan. empat orang tewas, satu orang melarikan diri," ungkap Setyo.

Jenderal bintang dua ini mengatakan, seorang pelaku tersebut melarikan diri menggunakan mobil.

Baca: Serangan Sekelompok Orang Bersamurai di Polda Riau, Ini Fakta-faktanya

"(Pelaku) sempat menabrak anggota Polri yang bertugas hingga gugur. Dan menyenggol seorang wartawan dari TV One," kata dia.

"Yang melarikan diri sudah ditangkap dan diamankan Polresta Pekanbaru," tandasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini