Laporan Wartawan Tribunnews.com, Seno Tri Sulistiyono
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo telah menginstruksikan Menko Polhukam Wiranto untuk segera menangani gempa yang mengguncang Nusa Tenggara Barat (NTB).
"Tadi malam saya sudah memerintahkan ke Menko Polhukam untuk koordinasi seluruh jajaran terkait dengan ini, baik TNI-Polri, Pemda NTB, agar penanganan gempa dilakukan secepatnya," ujar Jokowi di Jakarta, Senin (6/8/2018).
Menurutnya, penanganan tersebut dengan berbagai bentuk, baik berupa evakuasi korban meninggal dunia, luka-luka, termasuk logistik yang dibutuhkan masyarakat NTB.
Baca: Anak Penjahit Ini Berprestasi dan Diterima di Akpol, Sang Ayah Harus Menabung Dulu Untuk Ke Semarang
"Soal logistik tadi malam sudah meluncur ke NTB, termasuk dokter-doker," ucap Jokowi.
Jokowi menjelaskan, gempa yang terjadi di NTB, utamanya di Lombok Urata, juga dirasakan oleh masyarakat yang berada di Bali dan Jawa bagian timur.
"Saya atas nama pribadi dan atas nama masyarakat Indonesia mengungkapkan duka yang mendalam kepada saudara-saudara kita di NTB yang meninggal dalam gempa sore kemarin," ujar Jokowi.
Diketahui, gempa 7 SR yang mengguncang Nusa Tenggara Barat pada Minggu 5 Agustus pukul 18.46 WIB.