Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah menjalin kerjasama cukup lama dengan Tribunnews, sekaligus menyambut momentum Hari Raya Iduladha, PT Bintang Toedjoe memberikan sumbangan berupa hewan kurban.
Perusahaan obat herbal itu menyumbangkan sapi berjenis limosin yang memiliki bobot satu ton 56 kg.
Sapi jantan berusia 5 tahun itu dibawa dari sebuah peternakan yang berada di wilayah Cimanggis, Depok.
President Director PT Bintang Toedjoe Simon Jonatan menyampaikan terima kasihnya kepada Tribunnews.
Secara simbolik, ia pun memberikan sapi itu kepada Komisaris Grup Tribun Herman Darmo, didampingi jajaran petinggi PT Bintang Toedjoe dan petinggi Tribun Network.
"Setiap tahun (kegiatan) kami kan selalu diberitakan oleh Tribunnews dan grupnya, kali ini ada ide kenapa nggak (menyumbang kurban) ke sini?," ujar Simon, kepada Tribunnews di pelataran parkir Tribunnews, Kompleks KG Group, Palmerah, Jakarta Pusat, Selasa (14/8/2018).
Ia pun menyadari bahwa apa yang telah diraih perusahaannya harus dikembalikan kepada masyarakat.
Oleh karena itu, melalui sumbangan hewan kurban seekor sapi kepada Tribunnews itu, ia berharap pesan itu tersampaikan.
Menurutnya, daging kurban itu nantinya bisa dibagikan pula kepada masyarakat yang membutuhkan.
Simon menyadari bahwa Hari Raya Iduladha merupakan momentum yang tepat bagi dirinya dan PT Bintang Toedjoe untuk berbagi dengan sesama.
"Kami sadar apa yang kami dapatkan mesti dikembalikan, untuk wartawan kan tujuannya menginspirasi banyak perusahaan dan orang- orang untuk selalu berbuat kebajikan di Hari Raya Iduladha," kata Simon.
Sapi yang termasuk dalam golongan jenis eksklusif karena memiliki harga fantastis itu kini telah dibawa ke Solo sesuai apa yang diamanatkan Herman Darmo.
Nantinya sapi itu akan disembelih pada Hari Raya Iduladha di kantor Tribunnews yang berada di wilayah Solo, Jawa Tengah.
"Mohon izin kepada Pak Simon, nantinya sapi ini akan dibawa ke Surakarta (Solo) ke kantor Tribunnews yang baru. Kita akan berbagi dengan warga di sekitar sana," ujar Herman Darmo. (*)