TRIBUNJAKARTA.COM - Sosok Yohanes Ande Kala atau kerap disapa Joni bocah pemanjat tiang bendera kini menjadi sorotan publik.
Aksi bocah tersebut mendadak viral di media sosial.
Dalam video yang beredar, Joni asal Nusa Tenggara Timur tersebut memanjat tiang bendera.
Joni tampak nekat melakukannya untuk memperbaiki pengait tali yang macet saat pelaksanaan upacara bendera Hari Kemerdekaan ke-73 Indonesia pada Jumat (17/8/2018).
Joni terlihat tidak takut memanjat tiang bendera tersebut meski bergoyang-goyang.
Aksi heroiknya tersebut membuat dirinya menjadi terkenal.
Berikut sederet fakta soal Joni si pemanjat tiang bendera dirangkum TribunJakarta.com:
1. Langganan juara panjat pinang
Bocah berusia 14 tahun tersebut memiliki keahlian memanjat pohon sejak kecil.
Hal itu dikatakan oleh ayahanda, Beterino Fahil Marsal.