Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ekonom senior Rizal Ramli berpendapat Pemerintah seharusnya menetapkan kebijakan harga atau pricing policy.
Hal itu menurutnya untuk menjaga harga bahan pangan agar harganya tidak turun saat musim panen tiba.
"Kita harus punya 'pricing policy'. Kebijakan harga yang menguntungkan kalau petani panen, petani untung," ujar RR, sapaan akrabnya saat menjadi pemateri diskusi publik 'Evaluasi Pengelolaan Pangan Era Jokowi-JK', di Aula Fraksi Partai Gerindra, Gedung Nusantara I DPR RI, Jakarta, Senin (22/10/2018).
Rizal Ramli menilai, selama ini pemerintahan Jokowi-Jusuf Kalla tidak memiliki visi dan strategi yang jelas untuk bisa menjadi gudang pangan se-Asia.
Itu dibuktikan, sambung RR, pemerintah Indonesia yang selalu impor terutama beras dari negara lain.
"Kalau sekarang terlalu liberal. Pemerintah kita lebih banyak kerja untuk petani Thailand dan Vietnam karena doyan banget impor," pungkasnya.(*)