News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ketika Foto-foto Setya Novanto Muncul dalam Peluncuran Indeks Persepsi Korupsi Indonesia 2018

Penulis: Gita Irawan
Editor: Adi Suhendi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sekretaris Jenderal Transparency International Indonesia Dadang Trisasongko saat peluncuran Indeks Persepsi Korupsi di Gedung Penunjang Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, pada Selasa (29/1/2019).

Ia juga memaparkan skor Indeks Persepsi Korupsi (IPK) Indonesia naik satu poin dari 37 pada 2017 menjadi 38 pada 2018 dengan skor rata-rata di wilayah Asia Pasifik 44.

"Skor CPI indonesia untuk tahun 2018, 38 dari 0 sampai 100 dengan ranking 89. Skor ini naik 1 poin dari CPI 2017 yang lalu dan naik 7 peringkat dari tahun 2017 lalu," kata Wawan.

Ia memaparkan, beberapa negara di dunia yang meraih skor sama dengan Indonesia antara lain Bosnia Herzegovina, Sri Lanka, dan Swaziland.

Sedangkan di tingkat Asia Tenggara, Indonesia menempati peringkat keempat.

Sedangkan untuk peringkat kelima sampai ke kesebelas berturut-turut antara lain Filipina, Thailand, Timor Leste, Vietnam, Laos, Myanmar, dan terakhir Kamboja.

"Pertama dipegang Singapura dengan skor CPI adalah 85, naik satu poin. Kemudian Brunei Darussalam naik satu poin dari 62 jadi 63. Malaysia stagnan dari 47 dan sekarang, kemudian Indonesia naik 1 poin dari 37 ke 38," kata Wawan.

Tahun ini TII mengangkat tema tentang "Korupsi dan Krisis Demokrasi".

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini