TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Sosok Presiden Jokowi kerap kali mendatangkan berbagai cerita dan pengalaman unik dari mereka yang pernah "bersinggungan" langsung dengannya.
Apalagi sebagai seorang presiden, Jokowi kerap mendatangi berbagai kota hingga daerah pelosok Indonesia.
Cerita-cerita tentang sang presiden acap kali menarik untuk disimak. Mulai soal blusukan hingga gaya busana dirinya.
Baru-baru ini, sebuah cerita unik kembali terungkap ke publik tentang kehidupan pribadi suami Iriana Jokowi itu.
Pekerjaannya berkunjung ke berbagai kota di Indonesia membuat Jokowi kerap menginap di banyak hotel mewah.
Meski ia memiliki pesawat pribadi, dan pasukan khusus untuk mengawalnya di setiap kota, Jokowi tetap menggunakan tempat tinggal sementara untuk lokasi beristirahat.
Sebuah vlog milik YouTuber Rico Huang kemudian menjadi ramai diperbincangkan di media sosial.
Hal itu karena ia berhasil membongkar pengalaman sebuah hotel yang pernah memberikan kamar sewanya untuk Jokowi.
Jokowi disebutkan pernah menjalani kunjungan ke Kota Pahlawan, Surabaya, Jawa Timur.
Di kota terbesar kedua setelah Jakarta itu, rupanya Jokowi pernah menghabiskan waktu bermalam di sebuah hotel.
Rico Huang mendapat kesempatan emas untuk bertemu langsung dengan pemilik Hotel Lokal Surabaya bernama Vasa Hotel.
YouTuber yang kerap mengunggah konten terkait entrepreneur ini mengadakan sesi mengobrol bersama sang bos Hotel Vasa Surabaya.
Dalam vlog-nya yang diunggah pada 11 Mei 2019, Rico Huang berjalan-jalan dan mengobrol bersama sang pemilik hotel sembari bercerita pengalaman dan sharing ilmu.
Termasuk Rico Huang juga berkesempatan untuk menapak tilas kamar yang pernah dipakai Jokowi di hotel lokal Indonesia itu.