TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon wakil presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno membenarkan calon presiden Prabowo Subianto bertolak ke luar negeri.
Ia mengatakan, Prabowo bertolak ke Swiss dan Jerman untuk mengecek kondisi kesehatannya.
Prabowo, lanjut dia, menyampaikan rencana kepergiannya saat ia melaporkan hendak berlebaran di Amerika Serikat (AS) bersama keluarga.
"Terus dia menyampaikan juga bahwa dia akan melakukan konsultasi kesehatan ke Eropa. Karena kita ingin memastikan salah satu dari kita ada di Jakarta dalam keadaan menyambut lebaran ini," ujar Sandiaga saat ditemui di acara buka puasa bersama OKE OCE Indonesia di Mal Pelayanan Publik, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (30/5/2019) dikutip dari Kompas.com.
"Dipastikan Pak Prabowo akan menyambut Lebaran di sini, tetapi minggu ini dia ada jadwal melakukan konsultasi kesehatan, tetapi alhamdulillah beliau sehat-sehat saja. Karena kemarin kampanye tentunya lelah sekali. Mengharuskan beliau melakukan konsultasi kesehatan," katanya.
Baca: Prabowo dan Titiek Soeharto Dilaporkan Aktivis 98 ke Polisi Terkait Rusuh 22 Mei, BPN Sebut Fitnah
Namun, ia memastikan tak ada penyakit serius yang diidap Prabowo saat ini.
Ia mengatakan, Prabowo terbiasa memeriksakan kondisi kesehatannya secara rutin untuk menjaga dirinya tetap sehat.
Sandiaga mengatakan, kampanye terbuka selakan tiga bulan terakhir memang cukup melelahkan, sehingga wajar Prabowo memeriksakan kesehatannya.
"Ya memang rutinnya di situ (Swiss dan Jerman), beliau rutin menjaga kesehatan dan setelah proses kampanye yang panjang, delapan bulan, apa lagi 21 hari terakhir itu kan nonstop waktu masuk ke rapat umum dan itu beliau tentunya ingin memastikan kondisi kesehatan yang prima," ujar Sandiaga
. Sebelumnya, Prabowo bertolak ke Dubai, Uni Emirat Arab, dari Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (28/5/2019) pagi.
Prabowo berangkat bersama tiga orang warga negara Indonesia, yakni Edy Arman, Yoriko Fransisko Karapang dan Gibrael Habel Karapang.
Ada pula satu warga negara Amerika serikat bernama Justin Darrell Flores Howard dan seorang warga negara Jerman atas nama Mischa Gemermann.
Selain itu, tercatat juga dua warga negara Rusia, Mikhail Davydov dan Anzhelika Butaeva.
Rombongan tersebut bersama lima kru pesawat pribadi Prabowo, Jet Ambraer 190/Lineage dengan nomor registrasi 9HNYC, lepas landas pada pukul 08.14 WIB.