TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini informasi rekrutmen di instansi TNI Angkatan Darat tahun 2019.
Kesempatan berkarir pada talenta muda dengan lulusan SMA/ SMK untuk dicalonkan sebagai calon Bintara PK TNI Angkatan Darat.
Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat adalah cabang angkatan perang dan bertanggung jawab atas operasi pertahanan negara Republik Indonesia di darat.
Dikutip Tribunnews.com dari laman http://rekrutmen-tni.mil.id/ berikut informasi lengkapnya.
1. Persyaratan Umum
a. Warga negara Indonesia
b. Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
c. Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Republik Indonesia tahun 1945
d. Tidak memiliki catatan kriminalitas yang dikeluarkan secara tertulis oleh Kepolisian Republik Indonesia
e. Sehat jasmani dan rohani serta tidak berkacamata
f. Tidak sedang kehilangan hak menjadi prajurit berdasarkan putusan pengadilan yang telah memperoleh kekuatan hukum tetap
Baca: Rekrutmen Trainee PT Bukit Asam Tbk, Pendidikan Minimal SMK Pendaftaran Online hingga 2 Agustus 2019
Baca: Rekrutmen Dosen dan Teknisi IT di Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri Bojonegoro, Cek di Sini
2. Persyaratan khusus
a. Laki-laki dan/atau perempuan, bukan anggota/mantan prajurit TNI/Polri atau PNS TNI.
b. Berijazah minimal SMA/MA/SMK baik negeri atau swasta yang terakreditasi sesuai kebutuhan, dengan persyaratan nilai rata-rata sebagai berikut: