Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan, Mahfud MD, menegaskan Undang-Undang Dasar 1945, selaku konstitusi Negara Indonesia memberikan kesempatan yang sama bagi laki-laki dan perempuan.
"Jadi, kita beruntung mempunyai konstitusi dan hukum karena konstitusi tidak membedakan laki-laki dan perempuan," kata Mahfud, ditemui di Ritz Carlton Jakarta, Minggu (22/12/2019).
Pasal 27 ayat (1) Undang-Undang Dasar 1945 menyebutkan Setiap warga negara bersamaan kedudukannya di dalam hukum dan pemerintahan dan wajib menjunjung hukum dan pemerintahan itu dengan tidak ada kecualinya.
"Di dalam hukum kita dilakukan afirmatif policy, di mana kaum perempuan itu diberi kemudahan yang lebih untuk menata karir politik," kata dia.
Dia menjelaskan, Indonesia memiliki kebijakan afirmatif, di mana perempuan diberikan kebebasan dan kemudahan meniti karier politik.
Baca: Soal Dewan Pengawas KPK, Mahfud MD: Berintegritas dan Tak Punya Catatan Buruk
Baca: Ali Ngabalin Sebut Dewan Pengawas KPK Manusia Setengah Dewa, Mahfud MD Nilai Publik Akan Wow
Baca: Rencana Kunjungan Vladimir Putin dalam Rangka 70 Tahun Kerjasama Indonesia - Rusia
Sistem politik di Indonesia terbuka lebar bagi perempuan.
Dia mengungkapkan, banyak perempuan yang sudah berpartisipasi di bidang politik.
"Meskipun dari satu sisi sebenarnya tidak diperlukan karena di Indonesia itu sebenarnya politik bagi perempuan sudah terbuka lebar. Dan banyak kaum wanita di Indonesia sudah maju," kata mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu.
Dia menambahkan terkadang kebebasan bagi kaum hawa terbentur budaya.
Namun, belakangan seiring perkembangan zaman, dia meyakini budaya itu menyesuaikan kebutuhan.
"Yang jelas kalau ada persoalan itu persoalan budaya yang makin lama semakin adaptif terhadap kebutuhan modern," tambahnya.
Untuk diketahui, Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) menyelenggarakan Seminar Nasional dengan tema "Perempuan Hebat Untuk Indonesia Maju"
Acara digelar di Lantai 4 Ballroom The Ritz-Carlton Jakarta, Pasific Place, Jakarta Selatan, pada Minggu (22/12/2019).
Acara ini diisi sambutan oleh Dewan Pengarah BPIP, Megawati Soekarnoputri.
Kemudian, acara dilanjutkan diskusi "Perempuan Hebat Untuk Indonesia Maju" dengan narasumber, Sri Mulyani (Menteri Keuangan), Angkie Yudistia (Staff Khusus Presiden), dan Dumasi MM Samosir.