Nabila mengatakan, dirinya mendapat penjelasan bahwa ketika lahir, dirinya dititipkan ke keluarganya yang sekarang oleh orang tua kandungnya.
“Jadi mamah aku dihubungin sama temannya waktu dulu tapi sudah lost contact, mamah dihubungin ada tiga bayi kembar mau dititipin. Nah mamah aku bingung kenapa mau dititipin,katanya orang tua kandung aku gak sanggup besarin aku dan Nabila,” jelas Nadya.
Yang membedakan, menurut Nadya dirinya diambil langsung di Rumah Sakit, sementara Nabila diambil di rumah orang tua kandungnya.
Saat ini, Nadya memendam rasa penasaran yang amat mendalam untuk bertemu langsung dengan saudara kembarnya Nabila.
“Kalau ketemu sih belum, soalnya dia jauh kan di Sulawesi.Tapi rencana sih ada tapi Nabila bingung juga biayanya dia kurang,” ucap Nadya.
Terakhir, Nadya mengutarakan perasaannya masih fifty-fifty ketika ditanya apakah penasaran dengan sosok orang tua kandungnya yang sebenarnya.
“Fifty-fifty sih maksud aku kalau emang orang tua aku gak sanggup besarin karena kekurangan, tapi yang namanya ibu kandung kan pasti gak bakal menelantarkan. Tapi aku selama 16 tahun sudah tinggal sama keluarga aku yang sekarang, mereka pun sayang banget sama aku sudah ngebesarin aku sampai dewasa sekarang,” tutupnya pada TribunJakarta.com.