TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Founder PT Harapan Bangsa Kita (HEBAT) Kaesang Pangarep berharap mahasiswa Universitas Bunda Mulia (UBM) bisa menjadi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan bergabung menjadi bagian dari HEBAT.
Dalam Seminar HEBAT Goes to Camous yang digelar di Universitas Bunda Mulia, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (31/1/2020), youtuber satu ini secara blak-blakan menyatakan harapannya agar para milenial bisa terjun ke dunia bisnis, termasuk milenial UBM.
"Untuk target, kami pengennya sebanyak-banyaknya, kalau bisa satu kampus satu orang lah khususnya di UBM," ujar Kaesang, pada kesempatan tersebut.
Baca: Punya UMKM dan Butuh Duit? Kaesang Pangarep Janji akan Kucurkan Dana
Menurutnya, banyak milenial yang memiliki kemampuan dan strategi bisnis yang baik.
Namun banyak pula yang memandang para milenial dengan tatapan sebelah mata seolah mereka tidak bisa menghasilkan omzet miliaran rupiah.
Kaesang menekankan bahwa jika mereka bergabung dengan HEBAT, maka prospek bisnis UMKM yang dibangun pun akan semakin bagus.
Baca: Di UBM Kaesang Tawarkan Suntikan Dana Bagi yang Minat Bikin UMKM
"Biar orang-orang tidak melihat UKM yang didirikan mahasiswa itu cuma sebelah mata, bahwa mereka (dikira) hanya usaha yang kecil-kecil aja, padahal omzetnya bisa miliaran," kata Kaesang.
Ia pun menantang para talenta muda UBM agar berani mencoba tantangan mendirikan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
Bahkan, ia tidak segan untuk menyuntikkan modalnya bagi para UMKM yang mau bergabung ke dalam sektor usaha ini.
Selain itu, ia juga menyediakan pelatihan serta pembinaan bagi para UMKM ini.
Baca: Stafsus Jokowi Andi Taufan Diskusi Bareng UMKM Banyuwangi
"Selama foundernya masih memiliki semangat untuk berusaha, baik muda maupun yang sudah tua sekalipun, akan kami danai," jelas Kaesang.
Menurutnya, siapapun bisa bergabung dengan HEBAT, karena dirinya tidak menentukan batas usia serta kriteria khusus bagi mereka yang berani mengambil kesempatan ini.
Putra ketiga dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu pun mengaku bahwa saat ini ada sejumlah UMKM yang telah tergabung ke dalam HEBAT.
Sehingga ia pun mengajak mereka yang telah memiliki maupun baru mau memulai UMKM, untuk segera ikut bergabung.
Termasuk para milenial yang kini banyak mencoba dunia UMKM.
"Maka itu, saat ini saya mengajak yang lainnya, terutama bagi para milenial yang sudah punya usaha untuk segera brrgabung dengan kami," kata Kaesang.
Kaesang dikenal dengan usaha-usaha kulinernya, beberapa diantaranya yang populer adalah Sang Pisang dan Ternakopi.
Seminar yang ia hadiri itu pun dibanjiri mahasiswa, karena sosok milenial satu ini dikenal sebagai salah satu pebisnis muda sukses, tanpa menggunakan nama besar ayahnya.