News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sidang Tahunan MPR

Tidak Disangka Ini Makna Busana Adat Sabu Raijua Bermotif Bunga Ros yang Dikenakan Jokowi

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pakaian adat khas Sabu, Nusa Tenggara Timur (NTT) dipilih Presiden Joko Widodo sebagai kostum yang dikenakannya saat Sidang Tahunan MPR di Komplek Parlemen Senayan Jakarta Jumat (14/8/2020).

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, Edi Hayong

TRIBUNNEWS.COM,  BETUN -- Bupati Sabu Raijua, Nikodemus Rihi Heke menyatakan haru dan bangga melihat Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengenakan pakaian adat Sabu Raijua bermotif Bunga Ros.

Bunga Ros melambangkan kesucian hati dan pakaian yang dikenakan Presiden dikenakan semua kalangan mulai dari rakyat kecil sampai bangsawan yang ada di Sabu Raijua.

Bupati Nikodemus Rihi Heke menyampaikan ini kepada Pos-Kupang, Jumat (14/8/2020) saat dimintai pendapat terkait kain adat Sabu Raijua dikenakan Presiden Jokowi pada sidang tahunan MPR/DPR RI di Jakarta.

Nikodemus menegaskan, atas nama pribadi dan seluruh warga Sabu Raijua sangat terharu dan bangga karena pada momen bersejarah ini Presiden mengenakan pakaian adat yang motifnya bunga ros.

Bupati Sabu Raijua, Nikodemus Rihi Heke 

Motif seperti ini dikenakan semua kalangan tanpa membedakan strata sosial di tengah kehidupan bermasyarakat.

"Pakaian yang dikenakan Bapak Presiden Jokowi itu umum dikenakan warga. Itu yang membuat saya terharu dan bangga. Ini menunjukkan kita Indonesia, kita NTT, kita Sabu Raijua. Walaupun berada di Selatan Indonesia tapi Presiden sangat cinta hasil karya perempuan Sabu Raijua," kata Nikodemus dengan suara terbata-bata menahan haru.

Baca: Ketua DPR Puji Presiden Jokowi Pakai Baju Adat di Setiap Agenda Kenegaraan

Ditambahkan Nikodemus, pesan yang ingin disampaikan Presiden Jokowi ini bahwa warga harus mencintai hasil budaya sendiri.

Untuk itu, pada setiap kesempatan dimanapun berada, lanjut Nikodemus, dirinya mendorong dan memotivasi generasi muda untuk terus berkarya melalui kegiatan menenun.

Pemerintah Sabu Raijua,  katanya, terus mendukung kegiatan kaum ibu dalam usaha menenun dengan memberikan benang untuk mereka bisa terus berkarya.

" Saya bangga karena banyak pejabat Nasional maupun daerah termasuk para artis banyak mengenakan pakaian adat Sabu Raijua dan hari ini Bapak Presiden mengenakan juga motif bunga ros. Saya tidak banyak berkata-kata dan mengucapkan terima kasih buat Bapak Presiden dan mendoakan agar tetap sehat dalam memimpin bangsa ini," ujar Nikodemus.(*)

Artikel ini telah tayang di pos-kupang.com dengan judul Bupati Sabu Raijua Terharu Jokowi Kenakan Adat Sabu Raijua Motif Bunga Ros, https://kupang.tribunnews.com/2020/08/14/bupati-sabu-raijua-terharu-jokowi-kenakan-adat-sabu-raijua-motif-bunga-ros.
Penulis: Edy Hayong
Editor: Ferry Ndoen

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini