TRIBUNNEWS.COM - Nama pesinetron Adly Fairuz mendadak jadi sorotan netter setelah ia dipastikan maju dalam Pilkada serentak 2020.
Adly Fairuz sukses mendapatkan rekomendasi dari PDI Perjuangan untuk maju sebagai calon Wakil Bupati Karawang mendampingi Yesi Karya Lianti.
Tak hanya itu, sosok Adly Fairuz menjadi sorotan karena adanya kabar, ia adalah cucu Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin.
Sontak, hal tersebut membuat sejumlah warganet kaget bahkan ada yang baru mengetahui, Adly Fairuz adalah cucu Ma'ruf Amin.
Baca: Daftar Artis Ikut Berjuang di Pilkada Serentak 2020: Sahrul Gunawan, Aldi Taher, hingga Adly Fairuz
Baca: Jubir Sebut Adly Fairuz Bukan Cucu Wapres Maruf Amin
Namun, benarkah demikian?
Setelah sempat menjadi teka-teki, akhirnya terkuaklah status Adly Fairuz di keluarga orang nomor dua di Indonesia.
Juru Bicara Wapres, Masduki Baidlowi mengatakan, Adly Fairuz bukanlah cucu dari Ma'ruf Amin sebagaimana yang diperbincangkan masyarakat dan warganet saat ini.
Namun, Adly Fairuz masih memiliki hubungan family dengan Ma'ruf Amin.
"Kalau dikatakan cucu itu tidak pas. Ya masih ada hubungan famili, tapi tidak ada hubungan cucu," ujar Masduki kepada wartawan, Selasa (1/9/2020).
Masduki menegaskan, Adly Fairuz tidak memiliki hubungan darah dengan Ma'ruf Amin.
Namun, orang tua Adly disebut satu kampung dengan Maruf di Kresek, Tangerang.
"Setelah saya telepon ke pihak keluarga, jadi itu Adly Fairuz sama Abah sama-sama sekampung dari Kresek," katanya.
Baca: Jubir Wapres Soal Maruf Amin dan Adly Fairuz: Masih Ada Hubungan Famili, Tapi Tak Ada Hubungan Cucu
Baca: PDIP Resmi Usung Adly Fairuz di Pilkada Karawang 2020, Megawati Soekarnoputri Ingatkan Hal Ini
Meski demikian, sambung Masduki, Wapres Ma'ruf tak ingin mengklarifikasi meluasnya informasi, Adly Fairuz adalah cucunya.
Bahkan, kata dia, Wapres Ma'ruf juga enggan mengiyakan ataupun membantah klaim tersebut akibat pelaksanaan Pilkada 2020.