News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kartu Pra Kerja

Login www.prakerja.go.id untuk Daftar Kartu Prakerja Gelombang 9, Perhatikan Hal Ini Saat Mendaftar

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Garudea Prabawati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi Kartu Pra Kerja.

TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 9 telah dibuka sejak Kamis (17/9/2020).

Bagi peserta yang belum lolos gelombang sebelumnya tidak perlu khawatir, Anda dapat kembali mendaftar pada gelombang 9 di www.prakerja.go.id.

Untuk diketahui, Kartu Prakerja gelombang 8 telah ditutup pada Senin (14/9/2020) pukul 12.00 WIB.

 

Baca: Daftar Kartu Prakerja Gelombang 9 di www.prakerja.go.id, Simak Syarat dan Panduannya

Baca: Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 9, Akses Link www.prakerja.go.id dan Ini Syaratnya

Pengumuman kelolosan Kartu Prakerja gelombang dikirim melalui SMS pemberitahuan ke nomor ponsel yang terdaftar pada akun Prakerja.

Selain pemberitahuan melalui SMS, peserta juga dapat mengecek kelolosan Kartu Prakerja di laman www.prakerja.go.id melalui dashboard akun Kartu Prakerja.

Sebelum mendaftar Kartu Prakerja, pastikan Anda sudah menyiapkan NIK dan KK dengan benar.

Apabila gagal saat mendaftar, maka silakan menghubungi call center Dukcapil di nomor 1500-538.

Atau bisa juga dengan mengunjungi kantor Dukcapil terdekat.

Perlu diketahui, peserta yang sudah mengikuti pendaftaran Kartu Prakerja namun terus gagal sebanyak 3 kali, maka dapat membuat surat pernyataan.

Nah, berikut ini langkah-langkah yang perlu dilakukan jika sudah 3 kali gagal Kartu Prakerja:

1. Buat surat pernyataan gagal 3 kali.

2. Isi surat dengan benar dan kirim lewat email ke kepesertaan@prakerja.go.id.

3. Manajemen Pelaksana Prakerja akan melakukan pengecekan lebih lanjut.

Contoh format surat pernyataan dapat diunduh melalui tautan berikut ===>>> LINK 

Adapun syarat yang harus diperhatikan sebelum Anda mendaftar Kartu Prakerja.

Baca: Login www.prakerja.go.id untuk Dapatkan Kartu Prakerja Gelombang 9, Buat Akun hingga Ikuti Tes

Baca: Daftar Kartu Prakerja Gelombang 9 via www.prakerja.go.id, Perhatikan Hal Ini Agar Tidak Gagal

Syarat Kartu Prakerja dan Cara Daftar

Peserta yang akan mendaftar Kartu Prakerja wajib memenuhi 3 syarat berikut:

1. Warga Negara Indonesia (WNI).

2. Berusia minimal 18 tahun.

3. Tidak sedang menempuh pendidikan formal.

Pendaftaran Kartu Prakerja ini dapat dilakukan melalui dua cara yakni secara offline dan online.

Cara mendaftar Kartu Prakerja secara offline bisa dilakukan melalui Kementerian Ketenagakerjaan atau pemerintah daerah khususnya di Dinas Ketenagakerjaan.

Peserta langsung datang ke instansi tersebut, kemudian mengisi formulir di mana format isian formulir sama dengan format isian pendaftaran secara daring.

Sementara, untuk pendaftaran Kartu Prakerja secara online dilakukan melalui beberapa tahapan di antaranya membuat akun, mendaftarkan akun, dan mengikuti tes yang disediakan.

Tata Cara Daftar Kartu Prakerja dikutip dari prakerja.go.id:

Buat Akun Prakerja

- Login ke laman www.prakerja.go.id  dan klik menu 'Daftar Sekarang'

- Kemudian masukkan nama lengkap, email, dan password

- Tunggu ada notifikasi

- Selanjutnya buka email, dan ikuti petunjuk untuk melakukan verifikasi email

- Setelah verifikasi akun telah berhasil, silakan kembali ke akun Prakerja untuk selanjutnya melakukan pendaftaran.

Daftar Kartu Prakerja:

- Pastikan sudah memiliki akun, masuk ke laman www.prakerja.go.id

- Klik 'Login' atau 'Masuk' dengan mengisikan email dan password

- Kemudian masukan nomor KTP dan tanggal lahir, dan klik 'Berikutnya'

- Lengkapi data diri di antaranya nama lengkap, alamat email, alamat tempat tinggal alamat domisili, pendidikan, status kebekerjaan, dan unggah swafoto sambil memegang KTP

Langkah selanjutnya dalam pembuatan Kartu Prakerja adalah mengikuti tes.

Baca: Link Download Surat Pernyataan 3 Kali Tak Lolos Kartu Prakerja, Beserta Tata Cara Pendaftaran

Baca: Login www.prakerja.go.id, Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 9, Simak Syaratnya

Tes Kartu Prakerja

Tes ini bertujuan untuk mengenali kompetensi dan potensi yang kamu miliki. 

Tes berisi 18 soal yang harus dikerjakan dalam waktu maksimal 25 menit.

Soal yang diujikan berupa soal matematika, pengurutan instruksi, dan pemahaman bacaan non-sastra.

Penggunaan alat bantu corat-coret seperti kertas, pensil/pulpen diperbolehkan untuk menyelesaikan soal.

Setelah isi tes, hasil tes akan dievaluasi, mohon menunggu sebentar sekitar 5 menit, jika sudah 5 menit belum ada perubahan, silahkan klik tombol Refresh.

Kemudian akan menerima notifikasi hasil tes lolos/gagal.

(Tribunnews.com/Yurika Nendri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini