News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kemendikbud Ingatkan Perguruan Tinggi Pentingnya Kolaborasi Pentahelix 

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Theresia Felisiani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Nizam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Kemendikbud Nizam mengingatkan bahwa saat ini perguruan tinggi harus bergandengan tangan dengan pemerintah, swasta, masyarakat industri, dan media dalam sinergi pentahelix. 

Menurutnya, langkah ini penting untuk membangun sumber daya manusia unggul dengan semangat Kampus Merdeka. 

"Untuk menghasilkan sumber daya manusia yang unggul yang kreatif dan inovatif, perguruan tinggi harus bergotong-royong, seperti semangat Indonesia untuk melahirkan republik tercinta Ini, yang dimulai dengan rakyat dan seluruh kekuatan elemen bangsa bergotong-royong mewujudkan kemerdekaan tersebut," ujar Nizam melalui keterangan tertulis, Rabu (3/2/2021).

Baca juga: Kemendikbud Ungkap Tingginya Potensi Serapan Tenaga Kerja Lulusan Lembaga Kursus

Saat ini, menurut Nizam, semua cepat berubah dengan dinamika zaman yang ditandai dengan kemajuan teknologi yang sangat pesat. 

Dampaknya mengharuskan kita semua untuk bisa beradaptasi dengan cepat dari tahun kemarin hingga saat ini.

Seluruh dunia, menurut Nizam, masih dihadapkan dengan pandemi Covid-19.

"Kita tidak mungkin menghasilkan manusia unggul hanya berdasarkan dari satu sisi akademik atau dari vokasi," ucap Nizam.

Baca juga: Kemendikbud Pastikan SMK Menjadi Center of Excellence

"Kita harus bersama-sama dengan perguruan tinggi, dengan pemerintah, dengan masyarakat, dengan dunia kerja dengan dunia industri dan dengan media massa membangun manusia unggul," lanjut Nizam. 

Dirinya mengajak untuk mewujudkan cita-cita para pendiri bangsa kita, para pejuang yang telah mengorbankan jiwa harta dan segalanya, dengan kebersamaan, saling mengisi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini