TRIBUNNEWS.COM - Informasi pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 13 bisa diakses dalam berita ini.
Diketahui, program Kartu Prakerja gelombang 13 akan segera dibuka.
Masyarakat bisa mengakses informasi pendaftaran program Kartu Prakerja Gelombang 13, berikut cara dan syarat yang ditentukan di www.prakerja.go.id.
Adapun program Kartu Prakerja Gelombang 12 baru saja selesai dibuka dan telah ditutup karena telah memenuhi kuota.
Sebagai informasi, program Kartu Prakerja mulai bergulir untuk membantu masyarakat yang belum memiliki pekerjaan atau kehilangan pekerjaan akibat pandemi Covid-19.
Mereka yang berhasil lolos seleksi akan mendapat sejumlah insentif untuk mengakses beragam pelatihan dan sebagainya.
Baca juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 13 Segera Dibuka, Berikut Syarat Daftarnya
Setelah pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 12 ditutup, pihak PMO kembali merencanakan pembukaan Kartu Prakerja gelombang baru secepatnya.
"Gelombang 13 juga mungkin Selasa atau Rabu juga bisa dibuka, tidak perlu risau karena (PMO) pasti akan berusaha semaksimal mungkin untuk bekerja dengan cepat," ujar Direktur Eksekutif PMO Kartu Prakerja Denni Puspa Purbasari dalam sebuah acara virtual, Jumat (26/02/2021) diberitakan Kompas TV.
Berikut Cara mendaftar Kartu Prakerja berdasar gelombang sebelumnya:
Syarat mendaftar
1. Warga Negara Indonesia.
2. Berusia di atas 18 tahun.
3. Tidak sedang sekolah atau kuliah.
Cara Buat Akun