News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mengungkap Orang Jawa di Kaledonia Baru, 125 Tahun Masyarakat Jawa dalam Pemerintahan Prancis

Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Direktur Pemberitaan Tribun Network, Febby Mahendra Putra bersama para pimred Tribun seluruh Indonesia berdialog dengan Konjen RI di Kaledonia Baru Hendra Satya Pramana, Rabu 24 Maret 2021

Karena mereka berasal dari Jawa Tengah, mereka berbahasa Jawa. Dan kebanyakan mereka yang ada di sini, yang sekarang tinggal di sini keturunannya sudah beberapa generasi.

Banyak yang tidak bisa berbahasa Indonesia hanya bisa berbahasa Jawa dan Bahasa Perancis. Itu sedikit gambaran mengenai warga Indonesia yang ada di sini.

Tidak harus warga negara Indonesia, tapi keturunan Indonesia atau diaspora Indonesia. Karena mereka ada yang warga negara Indonesia dan warga negara Perancis.

Bagaimana sistem pemerintahan di Kaledonia Baru?

Tidak banyak memang warga kita yang mengenal dengan baik Kaledonia Baru. Kaledonia Baru ini kurang tepat kalau kita sebut negara. Karena memang bukan negara dalam arti wilayah yang berdaulat.

Kalau di PBB ini disebut non-self governing teritory. Artinya, negara yang di bawah administrasi negara berdaulat yang lain.

Baca juga: Mengenal Kaledonia Baru, Wilayah di Bagian Timur Benua Australia yang Masih Menginduk ke Perancis

Wilayah ini sudah didaftarkan oleh PBB sebagai wilayah yang didekolonisasi oleh Perancis. Resminya seperti itu. Wilayah ini ada dalam daftar wilayah yang didekolonisasi.

Sebagai wilayah yang tidak berdaulat, negara ini sebagian besar hukum dan sebagainya masih menginduk kepada Perancis.

Namun demikian sejalan proses dekolonisasi, sudah banyak kewenangan-kewenangan pemerintah Perancis, yang diberikan kepada pemerintah lokal di Kaledonia Baru.

Yang masih jadi wewenang pemerintah Perancis itu hal-hal yang sifatnya mendasar misal masalah pertahanan, moneter, politik luar negeri, itu ditangani oleh pemerintah Perancis. Yang lain-lain sudah banyak diserahkan ke pemerintah lokal.

Ada pemerintah Kaledonia Baru, kemudian ada pemerintah provinsi, ada tiga provinsi utara, selatan, dan kepulauan.

Wilayah administrai yang lebih kecil disebut komunal kalau kita kota/kabupaten. Di sini pemerintah provinsi memiliki wewenang yang cukup besar.

Kaledonia Baru telah menetapkan sebuah taman nasional bahari penuh terumbu karang bernama "Le Parc Natural de la Mer De Corail", pada pertengahan tahun lalu. (Reefs.com)

Pemerintah Kaledonia Baru, pemerintah provinsi, pemerintah komunal, itu tidak ada hirarki yang kuat. Jadi pemerintah provinsi lah sebenarnya yang memiliki kewenangan cukup besar.

Masing-masing provinsi bisa memiliki kewenangan berbeda. Pemerintahan yang baru, dalam proses pembentukan karena pemerintah yang lama bubar.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini