TRIBUNNEWS.COM - Inilah daftar formasi CPNS Kemenkumham 2021, dilengkapi jadwal lengkap seleksi CPNS 2021.
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) membuka lowongan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 sebanyak 4.558 orang.
Formasi tersebut diperuntukkan bagi lulusan D3, S1, S2 hingga SLTA/SMA sederajat.
Bagi lulusan SMA sederajat dapat mendaftar pada formasi Penjaga Tahanan hingga Pemeriksa Keimigrasian.
Baca juga: Kriteria dan Tata Cara Pendaftaran CPNS BSSN 2021, Daftar Secara Online di sscasn.bkn.go.id
Baca juga: Deretan Formasi CPNS 2021 untuk Lulusan SMA/SMK Sederajat: Kemenhub, Kemenkumham, Kejaksaan, ESDM
Berikut daftar formasi CPNS Kemenkumham 2021, dikutip dari cpns.kemenkumham.go.id:
1. Penjaga Tahanan
Formasi yang dibutuhkan: 3.876 orang
Kualifikasi Pendidikan: SLTA Sederajat
2. Pemeriksa Keimigrasian
Formasi yang dibutuhkan: 95 orang
Kualifikasi Pendidikan: SLTA Sederajat
3. Terampil - Perawat
Formasi yang dibutuhkan: 180 orang
Kualifikasi Pendidikan: D-III Keperawatan