TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kejaksaan RI Tahun 2021 masih berlangsung.
Bagi Anda yang ingin mendaftar CPNS, pastikan hanya mengakses situsĀ https://sscasn.bkn.go.id/.
Siapkan beberapa dokumen yang telah ditentukan oleh masing-masing Instansi.
Termasuk surat lamaran dan surat pernyataan sebagai persyaratannya.
Baca juga: Contoh Swafoto CPNS dan PPPK 2021 yang Benar, Perhatikan Ukuran Sebelum Unggah di sscasn.bkn.go.id
Baca juga: Cara Daftar CPNS dan PPPK 2021, LOGIN sscasn.bkn.go.id, Berikut Jadwal Hingga Alur Seleksinya
Diketahui, Kejaksaan membuka rekrutmen untuk 4.148 orang pada seleksi CPNS 2021.
Ada berbagai formasi jabatan di Kejaksaan RI Tahun 2021 yang terbuka bagi Anda lulusan SMA/Sederajat, Diploma 3 (D3), Diploma 4 (D4), dan Strata 1 (S1).
Formasi tersebut, di antaranya Jaksa, Jurnalis, Pengawal Tahanan/Narapidana hingga Pengadministrasi Penanganan Perkara.
Untuk jabatan Jaksa terbuka bagi lulusan Sarjana Hukum sebanyak 1.000 orang.
Sementara itu, lulusan SMA/Sederajat juga bisa mendaftar formasi Pengawal Tahanan/Narapidana dan Pengadministrasi Penanganan Perkara.
(Link Download Format Surat Lamaran dan Surat Pernyataan CPNS Kejaksaan RI 2021 di artikel ini)